-->

Iklan


 

Menu Bawah

Iklan

Halaman

Simpang Kerang Mencekam, Warga Minta Polisi Tangkap Para Pelaku Penyerangan Kampung Mereka

Redaksi
Rabu, 01 Mei 2024, Mei 01, 2024 WIB Last Updated 2024-05-05T21:37:38Z


PEMATANG SIANTAR, SELEKTIFNEWS.COM - Warga Simpang Kerang Kelurahan Sumber Jaya, Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematang Siantar merasa resah akibat seringnya kampung mereka diserang sekelompok orang yang menggunakan masker bersenjata tajam. Akibatnya, suasana Simpang Kerang keadaannya mencekam dan menakutkan.


Hal ini terjadi pada sabtu (27/04/2024) yang lalu dimana puluhan orang membawa senjata tajam mengendarai sekitar 20 sepeda motor masuk ke kampung dan melempari warga Simpang Kerang serta berusaha melukainya dengan senjata tajam. Tak terima dilempari karena kampungnya dirusuhi beberapa warga pun akhirnya melakukan perlawanan. Untung saja petugas dari Polsek Siantar Martoba, Babhinkamtibmas, Babinsa segera tiba di TKP dan mengamankan 2 orang yang diduga melakukan kerusuhan tersebut.



Tidak sampai disitu, beberapa jam kemudian merasa anggotanya tertangkap sekelompok orang itupun kembali lagi melancarkan serangan kedua, namun karena petugas kepolisian masih bersiaga di TKP akhirnya aksi tersebut bisa di halau para petugas dari Polsek Siantar Martoba.


Keadaan sempat aman terkendali, wargapun kembali kerumah masing-masing, namun pada pukul 04.15 WIB sekelompok orang bersenjata itupun kembali menyerang Simpang Kerang. Lagi-lagi aksi penyerangan ini dapat digagalkan karena aparat keamanan dari Polsek Siantar Martoba karena rupanya mereka telah siaga.


"Ada sekitar 20 kereta lebih mereka masuk bang dan semua membawa senjata tajam, parang panjang gitu," ungkap salah seorang warga yang enggan menyebutkan identitasnya.


"itu kejadian yang kedua, 2 minggu yang lalu mereka juga melakukan aksi yang sama, namun untungnya kami melawan dan berhasil mengusir mereka," beber warga tersebut.



"Malam ini kami berjaga-jaga dan standby jaga kampung, karena kami mendapatkan informasi mereka akan menyerang kampung kami kembali," jelasnya.


"Tapi ada yang anehlah bang polisi kok gak menangkapi gerombolan mereka, padahalkan kemarin ada 2 orang yang tertangkap, harusnya bisa di interogasi siapa-siapa saja kawannya, ini kok malah dibiarkan dan malam ini tadi mereka mencoba melakukan serangan kembali, untung polisi cepat datang sehingga mereka berlarian kembali tidak jadi menyerang," timpal warga yang lain.


"Mohon polisi bisa segera mengusut tuntas siapa dalang aksi penyerangan ke kampung kami ini," pinta warga.


"Kami resah bang, kalau menjelang malam kami mau duduk-duduk nyantai pun sekarang gak bisa karena takut kalau tiba-tiba kampung kami diserang mereka lagi," ucap warga. 


"Yang herannya kami jaga kampung malah kami yang dimarahi dan seolah-olah kami yang dipersalahkan. Harusnya Polisi itukan tugasnya melindungi, mengayomi dan melindungi masyarakat serta bisa menciptakan rasa aman bagi kami selaku masyarakat," ungkap warga merasa cemas.


"Kepada Kapolres Pematang Siantar AKBP Yogen Heroes Baruno, kami warga Simpang Kerang, Kelurahan Sumber Jaya, memohon agar kiranya tolong beri kami rasa aman dan jangan biarkan para pelaku penyerangan itu berkeliaran membawa senjata tajam dan melakukan teror di kampung kami dan terus-menerus melakukan penyerangan, mohon diusut tuntas dan tangkap mereka pak!" harap warga.(Red)






Komentar

Tampilkan

Terkini

Entertainment

+

Opini

+