Simalungun, Selektifnews.com — Dalam upaya menanamkan nilai-nilai cinta tanah air sejak usia dini, Babinsa Koramil 09/Tiga Balata, Kodim 0207/Simalungun, Serka Azman Wijaya melaksanakan kegiatan Wawasan Kebangsaan di SD Negeri 095240 Nagori Palianopat, Kecamatan Dolok Panribuan, Kamis (6/11/2025).
Kegiatan yang diikuti para siswa dengan penuh antusias ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat belajar, disiplin, serta rasa cinta kepada bangsa dan negara. Dalam penyampaiannya, Serka Azman Wijaya mengajak para siswa agar terus berjuang meraih cita-cita dan menjadi generasi penerus yang berprestasi.
“Anak-anak harus rajin belajar, hormat kepada orang tua dan guru, serta mencintai tanah air. Karena kalianlah yang akan menjadi pemimpin masa depan bangsa ini,” ujar Serka Azman dengan penuh semangat di hadapan para siswa.
Selain memberikan materi kebangsaan, kegiatan ini juga diisi dengan tanya jawab interaktif dan permainan edukatif, sehingga suasana belajar terasa menyenangkan.
Kepala Sekolah SD Negeri 095240 Nagori Palianopat menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada TNI, khususnya Babinsa Koramil 09/Tiga Balata, atas kepeduliannya dalam membentuk karakter generasi muda.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Babinsa yang telah memberikan motivasi dan semangat kepada anak-anak kami. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut,” ungkapnya.
Melalui kegiatan Wawasan Kebangsaan ini, diharapkan para siswa semakin memahami pentingnya semangat nasionalisme dan memiliki tekad kuat untuk menggapai masa depan yang gemilang. (Pendim0207/SML)










