-->

Iklan

Menu Bawah

Iklan

Halaman

Danramil dan Babinsa Kodim 0207/Simalungun Hadiri Rapat Posko Pemko Siantar, Perkuat Sinergi Jaga Ketahanan Pangan Daerah

Redaksi
Rabu, 05 November 2025, November 05, 2025 WIB Last Updated 2025-11-05T11:11:25Z


Pematangsiantar, Selektifnews.com – Sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah daerah dalam menjaga ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat, Danramil dan Babinsa jajaran Kodim 0207/Simalungun menghadiri Rapat Posko Tingkat Pemerintah Kota Pematangsiantar yang digelar di Balai Benih Ikan, Kelurahan Pondok Sayur, Kecamatan Siantar Martoba, pada Rabu (05/11/2025).


Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan perwakilan instansi terkait, antara lain Kadis Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Pematangsiantar, M. Manurung, para Danramil 01 Siantar Utara, 02 Siantar Timur, 03 Siantar Selatan, dan 04 Siantar Barat, perwakilan dari Dinas PUPR, Badan Statistik Kota Siantar, PPL Kota Pematangsiantar, serta perwakilan kios penjual pupuk bersubsidi.


Rapat dimulai dengan pembukaan oleh protokol, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, serta pemaparan hasil kerja triwulan (TW) dari Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan. Setelah itu, peserta rapat berdiskusi dalam sesi tanya jawab dan musyawarah guna mencari solusi atas berbagai tantangan di lapangan, termasuk ketersediaan pupuk, pengelolaan lahan, dan peningkatan hasil produksi pertanian serta perikanan.


Dalam kesempatan tersebut, Danramil 04/Siantar Barat Kapten Inf Teguh Sugiono menegaskan bahwa TNI akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah untuk memastikan ketahanan pangan di wilayah tetap terjaga, terutama di tengah dinamika ekonomi dan perubahan iklim yang memengaruhi sektor pertanian dan perikanan.


“Kami siap membantu pemerintah dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan. Kolaborasi lintas sektor seperti ini sangat penting agar setiap kebijakan bisa berjalan efektif di lapangan,” ujar Kapten Inf Teguh Sugiono.


Kadis Ketahanan Pangan dan Perikanan, M. Manurung, menyampaikan apresiasi atas kehadiran para Danramil dan Babinsa. Ia menilai keterlibatan TNI di tingkat lapangan sangat membantu dalam mengawal program pemerintah, terutama dalam hal penyaluran pupuk bersubsidi dan pendampingan petani.


Rapat berjalan dengan tertib dan penuh semangat kebersamaan. Seluruh peserta sepakat untuk memperkuat koordinasi dan tindakan nyata di lapangan agar ketahanan pangan di Kota Pematangsiantar terus meningkat, serta masyarakat dapat menikmati hasil pembangunan secara merata. (Pendim0207/SML).

Komentar

Tampilkan

Terkini