Simalungun, Selektifnews.com – Wujud kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat dan kelancaran sektor pertanian terus ditunjukkan Babinsa Koramil 09/Tiga Balata Kodim 0207/Simalungun. Pada Rabu, 14 Januari 2026, Babinsa Serda P. Simatupang bersama masyarakat melaksanakan kegiatan pembersihan saluran irigasi di Nagori Lumban Gorat, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun.
Dengan penuh semangat kebersamaan, Babinsa dan warga bahu-membahu membersihkan saluran air dari sampah dan endapan tanah yang berpotensi menghambat aliran irigasi. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan distribusi air ke area persawahan berjalan lancar sehingga dapat menunjang keberhasilan pertanian masyarakat setempat.
Serda P. Simatupang menyampaikan bahwa saluran irigasi yang bersih dan terawat merupakan kunci utama dalam mendukung produktivitas pertanian. “Agar sistem irigasi dapat berfungsi dengan optimal, saluran air harus rutin dibersihkan supaya tidak tersumbat. Dengan begitu, kebutuhan air para petani dapat terpenuhi dengan baik,” ujarnya.
Pembersihan saluran irigasi ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan masyarakat sebulan sekali. Selain menjaga kelancaran aliran air, kegiatan gotong royong tersebut juga menjadi sarana untuk mempererat kekompakan serta menumbuhkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan kampung.
Melalui kegiatan ini, Babinsa tidak hanya hadir sebagai aparat kewilayahan, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang senantiasa siap membantu dan mendorong terciptanya lingkungan yang bersih, sehat, dan produktif. Kebersamaan yang terjalin diharapkan mampu menjadi pondasi kuat dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan warga Nagori Lumban Gorat. (Pendim0207/SML).
Reporter: Tim Pendim 0207/SML
Editor: Zulfandi Kusnomo










